Cari artikel yang anda butuhkan

Sabtu, 09 Maret 2019

Pertunjukan Kabuki

Saya Khoerunisya Firdaus mahasiswa STBA YAPARI ABA Bandung jurusan bahasa jepang link website STBA
Sebelum kalian membaca artikel dibawah ini akan lebih bailk jika ada membaca terlebih dahulu tentang UU ITE link UU ITE







kali ini saya akan membahas salah satu budaya yang terkenal dari Jepang. kalian pasti sering mendengar tentang pertunjukan kabuki kan? ya pertunjukan kabuki sangat terkenal loh. Pertunjukan kabuki 歌舞伎 sudah ada sejak tahun 1600-an, dimulai oleh seorang rabib wanita penjaga kuil izumu yang memimpin sebuah kelompok pertunjukan teater yang anggotanya mayoritas adalah wanita. Pertunjukan yang disajikan yaitu tarian-tarian dan kisah pendek. Drama rombongan ini kemudian juga membentuk teater rakyatnya sendiri dan diidentifikasikan sebagai genre tersendiri, yang kemudian terkenal dengan nama kabuki. Kabuki adalah teater tradisional jepang yang terkenal akan pertunjukannya yang dipenuhi dengan nyanyian dan tarian yang indah dan memukau.

Biasanya pemain kabuki akan mementaskan drama dengan bernyanyi dan menari, juga menggunakan make-up yang tebal, dan biasanya para pemain akan memakai tepung beras di wajah agar mendapatkan warna putih yang nyata. Pada awalnya, pertunjukan ini diperankan oleh laki-laki dan perempuan. Akan tetapi dalam perkembangannya pemain perempuan banyak mengalami pelecehan atau prostitusi yang pada akhirnya menyebabkan adanya larangan bagi perempuan untuk bermain kabuki. Dan akhirnya peran perempuan dalam kabuki diperankan oleh laki-laki yang disebut “onnagata”.


Pada awal perkembangannya kabuki dibagi menjadi dua jenis pementasan, yaitu:
  • Kabuki Geki (Kabuki Sandiwara) 

Kabuki Geki merupakan pertunjukan sandiwara yang ditujukan untuk penduduk kota di Zaman Edo. Peraturan yang dikeluarkan saat itu mewajibkan kelompok kabuki untuk meniru Kyougen. Oleh sebab itu kabuki berubah menjadi pertunjukan sandiwara. Tema pertunjukan kabuki geki bisa berupa tokoh sejarah, cerita kehidupan sehari-hari, atau kisah peristiwa kejahatan, sehingga kabuki jenis ini juga dikenal sebagai Kabuki Kyougen.
  • Kabuki Odori (Kabuki Tarian) 

Kabuki odori merupakan seni pertunjukan yang dibawakan oleh remaja laki-laki yang menari diiringi lagu populer dan disertai dengan akrobat. Kabuki odori juga berarti pertunjukan yang lebih banyak tarian dan lagu dibandingkan dengan drama yang ditampilkan.


Berikut salah satu pertunjukan kabuki yang bisa kalian lihat di bawah.





Referensi

5 komentar:

Wisata Kuliner Sate Maranggi Di Plered

Wisata Kuliner Sate Maranggi Di Plered Wisatawan yang berkunjung ke Purwakarta wajib untuk mencicipi Sate Maranggi yang sudah menja...